Ilmu Administrasi Bisnis UPN "Veteran" Yogyakarta

Dosen Administrasi Bisnis Mengikuti Sertifikasi BNSP Pendamping UMKM

Seluruh dosen jurusan Administasi Bisnis Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta telah mengikuti rangkaian kegiatan Sertfikasi Kompetensi BNSP dengan skema Pendamping UMKM yang diselenggerakan oleh HRD Indonesia. Kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis-Jumat, 8-9 Agustus 2024 di Hotel Grand Rohan, Yogyakarta. Setelah mengikuti rangkaian pelatihan dan uji sertifikasi oleh Asesor, keseluruhan peserta berjumlah 19 dosen dinyatakan “Kompeten”. Sertifikasi Kompetensi ini menjadi pendukung bagi para dosen Administrasi Bisnis untuk semakin memperlebar kiprah dalam melakukan tridharma perguruan tinggi khususnya terkait dengan pendampingan UMKM di Indonesia maupun di level internasional.

Salam Kompeten!

Bagikan